Pembukaan Seleksi CPNS Kabupaten Siak Tahun 2014
Selamat datang di SITUS INFORMASI CPNS situs ini memudahkan anda untuk menemukan informasi CPNS baik CPNS Kementerian, CPNS Lembaga Pemerintah, CPNS Provinsi dan juga CPNS Daerah atau CPNS Kabupaten Kota diseluruh Indonesia Anda Juga Bisa Unduh Kisi - kisi Soal CPNS Do'a kami semoga anda DITERIMA MENJADI PNS di instansi yang anda harapkan
Sesuai
dengan penetapan pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang diputuskan oleh Kementerian
Pendayagunaan Aparatur Negara (Kemenpan), Pemerintah Kabupaten Siak membukaSeleksi CPNS tahun 2014. Seleksi
CPNS Kabupten Siak direncanakan untuk mengisi formasi tenaga guru sebanyak 30
orang, Tenaga Teknis/Strategis sebanyak 67 orang dan Tenaga Kesehatan sebanyak
30 orang.
Seleksi ini bisa diikuti oleh lulusan SLTA/sederajat, D3, D4 dan S1 dengan latar pendidikan yang sesuai dengan kualifikasi yang disyaratkan pada masing-masing formasi yang berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun pada tanggal 1 Desember 2014.
Calon
pelamar CPNS Kabupaten Siak bisa melakukan pendaftaran secara online di alamat https://panselnas.menpan.go.id
dan http://sscn.bkn.go.id, dengan mengisi
biodata dan berkas yang dibutuhkan untuk bisa mencetak tanda bukti
pendaftaran yang harus disertakan dengan
surat lamaran dan berkas lainnya. Pendaftaran
online ini dimulai pada tanggal 20 September 2014 sampai dengan tanggal 04 Oktober 2014.
Berikut
ini adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh para pelamar CPNS Kabupaten
Siak:
- Surat lamaran yang ditulis dan ditandatangani diatas segel atau kertas dengan materai Rp. 6.000 yang ditujukan kepada Bupati Siak
- Melampirkan Tanda Bukti Pendaftaran Online
- Melampirkan fotocopy Ijazah/ STTB dan Transkrip Nilai dari perguruan tinggi negeri atau swasta yang terakreditasi oleh BAN-PT atau perguruan tinggi dari luar negeri yang sudah mendapat penyetaraan dan dilegalisir oleh pejabat yang berwenang.
- Melampirkan Ijzah profesi, fotocopy STR, dan SIB bagi pelamar tenaga kesahatan dan Surat Tanda bagi Registrasi Apoteker bagi pelamar apoteker
- Melampirkan fotocopy Kartu Tanda Penduduk Kabupaten Siak yang dilegalisir Pejabat yang berwenang
- Melampirkan 4 lembar pas Photo Hitam Putih terbaru yang berukuran 3 X 4 cm, tulliskan nama pelamar pada bagian belakang foto.
Kecuali
pas foto, semua berkas lamaran harus dimasukan ke dalam map tulang dengan ketentuan warna map sebagai berikut:
- Tenaga Pendidikan / Guru: map warna biru
- Tenaga Kesehatan: map warna kuning
- Tenaga Teknis: map warna Hijau
Map
berisi berkas lamaran CPNS Kabupaten Siak dimasukan ke dalam amplop dan ditujukan
Kepada
Yth:
Bupati
Siak
Cq.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kab. Siak
PO.
BOX. 5309
SIAK
SRI INDRAPURA – RIAU
KODE
POS 28671
Lamaran
CPNS Kabupaten Siak dikirim dengan menggunakan layanan surat tercatat / kilat
khusus stempel pos melalui PT. Pos Indonesia. Peserta yang lulus pada seleksi
admnistrasi akan diumumkan pada tanggal 9 Oktober 2014. Selengkapnya
mengenai kualifikasi, rencana
peenmpatn, contoh surat lamaran, dan
penulisan amplop bisa dilihat di https://panselnas.menpan.go.id/index.php/13-formasi/daerah/provinsi/kabkota/302-kab-siak
Terimakasih anda sudah membaca situs ini jika menurut anda situs ini baik kami berharap anda share situs ini kepada teman-teman yang mungkin mereka juga membutuhkan informasi yang ada di situs ini dengan klik tombol berikut
Google+
Facebook
Twitter Jangan lupa juga anda membuat lamaran yang baik dan benar jika anda belum mempunyai referensi anda bisa melihat pada postingan ini: Membuat Lamaran Pekerjaan