Seleksi Calon Pegawai Negeri Universitas Indonesia Tahun 2014
Selamat datang di SITUS INFORMASI CPNS situs ini memudahkan anda untuk menemukan informasi CPNS baik CPNS Kementerian, CPNS Lembaga Pemerintah, CPNS Provinsi dan juga CPNS Daerah atau CPNS Kabupaten Kota diseluruh Indonesia Anda Juga Bisa Unduh Kisi - kisi Soal CPNS Do'a kami semoga anda DITERIMA MENJADI PNS di instansi yang anda harapkan
Sejarah berdirinya
Universitas Indonesia dimulai pada tahun 1849 dengan berdirinya Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan. Pada tahun 1898, setelah berganti nama menjadi Dokter-Djawa
School, berganti nama lagi menjadi School tot Opleiding van Indische
Artsen (School of Medicine for Indigenous Doctors) atau populer dengan
sebutan STOVIA.STOVIA ditutup pada tahun 1927. Setelah itu, berdiri
sebuah Sekolah Kedokteran bersama dengan 4 sekolah tinggi lain di beberapa kota
di Jawa dan menjadi pilar berdirinya the Nood-universiteit (Universitas
Darurat) pada tahun 1946.
Pada tahun 1947
Nood-universiteit kemudian berubah namanya menjadi Universiteit
van Indonesië . lalu menjadi “Universiteit Indonesia” pada
1950. Lambang Universitas Indonesia yang legendaris dibuat oleh
Sumaxtono, seorang mahasiswa Angkatan 1951 dari jurusan Seni Rupa
Fakulteit Teknik Universiteit Indonesia, Bandung.
Sebagai salah satu unit
yang ada dibawah Kementerian Pendidikan dan kebudayaan, Universitas Indonesia membuka seleksi CPNS, sebanyak 86 orang untuk tenaga
penagajar dan tenaga rumah sakit. Seleksi ini terbuka bagi semua Warga Negara
Indonesia, pria dan wanita yang memiliki ijazah dan latar pendidikan yang
sesuai dengan formasi yang ada dengan usia maksimal 35 tahun dan belum mencapai
40 tahun dengan syarat telah mengabdi sejak tanggal 1 April tahun 1997
secara terus menerus pada instansi pemerintah atau swasta.
Untuk tenaga pengajar dibutuhkan 69 orang yang akan
mengisi 1 posisi dosen di sejumlah fakultas yang ada di Indonesia, kecuali
untuk jurusan Psikologi yang membutuhkan 4 orang tenaga pengajar,
Kedokteran Gigi Dasar/Biomedik 2 orang, Ilmu komputer 2 orang, ilmu
sastra 2 orang dan arkeologi dua orang dengan syarat memiliki ijazah
sarjana profesi, S2 dan S3. Sedangkan untuk tenaga rumah sakit dibutuhkan
17 orang dengan syarat memiliki ijazah minimal D3 kecuali untuk formasi perawat
pertama, dengan ijazah Sarjana profesi.
Untuk mengetahui rincian formasi CPNS Universitas Indoensia tenaga dosen dan tenaga rumah sakit, bisa dilihat
di http://www.ui.ac.id/notice/pengumuman-penerimaan-calon-pegawai-negeri-sipil-di-lingkungan-universitas-indonesia.html
Syarat dan ketentuan mengenai teknis cara
mendaftar dan syarat lain yang harus dipenuhi dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil di Universitas Indonesia Tahun 2014 bisa dilihat di web
https;//cpns.kemdikbud.go.id. mulai tanggal 4 s.d. 19 September 2014.
Terimakasih anda sudah membaca situs ini jika menurut anda situs ini baik kami berharap anda share situs ini kepada teman-teman yang mungkin mereka juga membutuhkan informasi yang ada di situs ini dengan klik tombol berikut
Google+
Facebook
Twitter Jangan lupa juga anda membuat lamaran yang baik dan benar jika anda belum mempunyai referensi anda bisa melihat pada postingan ini: Membuat Lamaran Pekerjaan
Tag :
CPNS Kemdikbud,
CPNS UI