Pengumuman Seleksi Penerimaan CPNS Kota Metro Tahun 2014

Selamat datang di SITUS INFORMASI CPNS situs ini memudahkan anda untuk menemukan informasi CPNS baik CPNS Kementerian, CPNS Lembaga Pemerintah, CPNS Provinsi dan juga CPNS Daerah atau CPNS Kabupaten Kota diseluruh Indonesia Anda Juga Bisa Unduh Kisi - kisi Soal CPNS Do'a kami semoga anda DITERIMA MENJADI PNS di instansi yang anda harapkan
Pemerintah Kota Metro Provinsi Lampung membuka seleksi Calo Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014  yang terbuka bagi  Warga Negara Indonesia yang berusia minimal 18 dan maksimal 35 tahun.Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Kota Metro akan merekrut  CPNS baru sebanyak 49 orang dengan rincian tenaga pendidik sebanyak 7 orang, tenaga kesehatan sebanyak 17 orang dan tenaga teknis sebanyak 25 orang dengan syarat setiap pelamar melamar formasi sesuai dengan  ijazah yang dimilki dan kualifikasi formasi yang ada.


Proses pendaftaran CPNS Kota Metro dilakukan melalui dua tahap yaitu pendaftaran online di situs  http://panselnas.menpan.go.id  dan http://www.sscn.bkn.go.id  serta melakukan pendaftaran dengan sistem manual dengan cara mengirimkan surat lamaran via pos  yang dikirim ke PO.BOX 34101.
Surat lamaran  harus ditulis dengan tangan, menggunakan tinta berwarna hitam yang ditujukan kepada Ketua Panitia Penerimaan CPNSD Kota Metro mulai tanggal tanggal 14 sampai dengan  28 September 2014.
Berkas dokumen yang harus terlampir dalam surat lamaran CPNS Kota Metro yang dikirimkan harus berisi:
  1. Print out bukti pendaftaran online                   
  2. Foto Copy Ijazah dan Transkrip Nilai yang dilegalisir sebanyak 1 lembar 
  3. Foto copy KTP yang masih berlaku
  4. 4 lembar pas foto terbaru berwarna ukuran 4 x 6 cm yang sudah ditulisi nama pelamar  pada bagian belakang foto.
  5. Surat Pernyataan Tidak Akan Mempergunakan Joki yang ditandatangani diatas materai Rp.6.000
  6. Amplop balasan berwarna putih dengan ukuran 10 x 22 cm yang telah ditulisi nama dan alamat lengkap pelamar dan Nomor Telepon/HP serta dibubuhi perangko Rp. 3000,00 untuk menyampaikan  hasil seleksi administrasi  oleh panitia seleksi CPNS Kota Metro.

Sebelum dimasukan ke dalam amplop  berkas lamaran dimasukan ke dalam stopmap folio ditulis nama alamat lengkap,  kualifikasi pendidikan atau jurusan/program studi dengan jelas dengan ketentuan warna sebagai berikut:
  • Tenaga Guru   : Hijau
  •  Tenaga Kesehatan : Kuning
  •  Tenaga Teknis : Merah

                       
Surat Lamaran berikut lampirannya, dimasukkan kedalam amplop tertutup berukuran 29,5 x 39,5 cm  dan dikirimkan kepada:

KETUA PANITIA PENERIMAAN CPNSD KOTA METRO
PO.BOX 34101


Selengkapnya mengenai kualifikasi, formasi, rencana penempatan dan contoh penulisan surat lamaran CPNS Kota Metro tahun 2014 dan tata cara lainnya bisa dilihat di https://panselnas.menpan.go.id/index.php/13-formasi/daerah/provinsi/kabkota/252-kota-metro
Terimakasih anda sudah membaca situs ini jika menurut anda situs ini baik kami berharap anda share situs ini kepada teman-teman yang mungkin mereka juga membutuhkan informasi yang ada di situs ini dengan klik tombol berikut Google+ Jangan lupa juga anda membuat lamaran yang baik dan benar jika anda belum mempunyai referensi anda bisa melihat pada postingan ini: Membuat Lamaran Pekerjaan
Back To Top